Searching...

Cara Membuat Tanaman Hidroponik Sumbu


Bagi yang baru pertama kali menanam tanaman hidroponik, maka membuat tanaman hidroponik sumbu merupakan suatu pilihan yang tepat. Cara membuat nya yang mudah yakni dari bahan-bahan bekas botol atau perabot rumah, sehingga mudah untuk langsung diaplikasikan. Sistem hidroponik sumbu merupakan sistem yang paling mudah dan sederhana diantara sistem hidroponik lainnya. Akan tetapi sistem ini hanya cocok untuk skala hobi dan rumahan.

Mari kita mulai cara membuat tanaman hidroponik sumbu dengan bahan botol bekas minuman air mineral.

1. Siapkan alat dan bahan, seperti : botol air mineral, cutter dan sumbu

membuat-tanaman-hidorponik-sumbumembuat-tanaman-hidorponik-sumbu


2. Belah botol menjadi 2 bagian, sehingga menjadi bagian atas dan bawah

membuat-tanaman-hidorponik-sumbu

3. Buat lubang pada bagian botol atas yang telah dipotong, cukup 1 lubang

membuat-tanaman-hidorponik-sumbumembuat-tanaman-hidorponik-sumbu


4. Pada tutup botol bagian atas buat lubang untuk tempat sumbu yang nantinya berfungsi untuk menghubungkan nutrisi dipot bawah ke pot atas

membuat-tanaman-hidorponik-sumbumembuat-tanaman-hidorponik-sumbu


5. Posisi kan botol seperti pada gambar.

Kelebihan utama membuat tanaman hidroponik sumbu adalah sistem yang mudah untuk dirakit dan murah meriah karena dapat memanfaatkan barang bekas seperti botol air miniral, dan selain itu sistem ini dapat diaplikasikan tanpa memerlukan energi listrik. Sayangnya sistem hidroponik sumbu memiliki kekurangan yakni tanaman lebih lama pertumbuhannya. Hal ini disebabkan karena minimnya sirkulasi oksigen didalam air.

sumber : http://membuattanamanhidroponik.blogspot.com/2015/12/cara-membuat-tanaman-hidroponik-sumbu.html


Hidroponik Medan
Jl. Karya Jaya Gg.Abadi No.7 Pangkalan Mansur, Medan Johor, Medan - Sumut
HP/SMS/Whatsapp/LINE: 0813 6129 1195
PIN BBM : 75FC6826
Email : agoenk.fattahillah@gmail.com



 
Back to top!